Jl. Sisingamangaraja, RT.2/RW.1, Selong, Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12110

Hikmah – Barakallah fii umrik

Oleh: Sufi – Angkatan Daffa.

Barakallah fii umrik..
Selamat milad saudaraku..

Demikianlah doa yang biasa kita lantunkan bagi keluarga, sahabat, teman dan saudara sesama muslim kita saat usia mereka bertambah. Lalu apa sesungguhnya makna yang tersirat di dalamnya? Seiring berjalannya masa, maka semakin bertambahnya usia seakan memberikan pengingat bagi kita bahwa sesungguhnya jatah hidup di dunia ini kian berkurang. Bahkan perumpamaan hidup di dunia hanya sebatas menumpang “mampir” untuk minum. Ada alam lain yang masih menunggu dan menanti, yaitu kehidupan akhirat yang kekal dan abadi.

Lalu bagaimana dengan masa yang telah kita lalui? Masa yang justru sudah terlampau panjang kita jalani.
Sudahkah kita mengisinya dengan kebajikan amal perbuatan?
Sudahkah kita memberikan manfaat bagi sesama?

Mari sahabat, yuk bersama-sama saling memacu mengisi hidup ini tuk senantiasa berbuat amal kebaikan. Memulai dari hal yang paling kecil, yang semoga dari hal yang kecil bisa memberikan manfaat yang besar. Memberikan tauladan dan inspirasi, pun setelah kita tiada semoga amal kebaikan kita tetap terdengar berdengung, tumbuh, menebarkan benih-benih amal kebaikan lainnya.

Karena seorang hamba pada sebuah sayap perjalanan, menuju surga atau neraka. Jika panjang umurnya Barakallah fii umrik | yisc-alazhar.or.iddan baik amal perbuatannya, maka panjang perjalanannya adalah merupakan tambahan baginya dalam mencapai kebaikan-kebaikan dan kelezatan. Karena sesungguhnya setiap kali bertambah panjang perjalanan, maka ia mendapatkan bagian yang lebih besar dan lebih baik. Dan jika panjang umurnya tetapi buruk amal perbuatannya, maka panjang perjalanannya adalah tambahan penderitaan dan siksa baginya serta sebagai penurun untuknya ke tempat yang lebih rendah. Na’udzubillahi min dzalik…

Seperti kutipan surah berikut semoga kita senantiasa memanfaatkan waktu sebaik mungkin serta sama-sama saling mengingatkan satu sama lain.

Demi masa sesungguhnya manusia itu dalam kerugian kecuali orang-orang yang beriman dan beramal soleh dan mereka pula berpesan-pesan dengan kebenaran serta berpesan-pesan dengan sabar (surah Al-‘Asr: Ayat 1-3)

baca juga : Hikmah – Marhaban Ya Ramadhan